Automatic Internationalization for Just In Time Localization of Web-Based User Interfaces

Automatic Internationalization for Just In Time Localization of Web-Based User Interfaces

 

LUIS A. LEIVA and VICENT ALABAU, Universitat Polit` ecnica de Val` encia

Abstract:

The need to modify an application so that it can support different languages and cultural settings can appear once the application is finished and even in the market. This may introduce serious time delays and an increase in costs. We solve this problem for web-based software through JITL, a post-hoc method to automatically internationalize websites and web-based applications, without having to modify the source code. With JITL, users can pull resource strings out of an arbitrary website and perform on-demand localization tasks. Based on this novel capability, JITL enables a complete infrastructure for collecting, storing, sharing, and delivering website translations, which invokes a number of exciting scenarios. Our studies show that JITL leads to significant savings in terms of user effort and, in consequence, money. With JITL, now it is possible to localize what is needed, when it is needed.

Categories and Subject Descriptors: H.5.2 [User Interfaces]: Prototyping; H.5.3 [Group and Organization Interfaces]: Web-Based Interaction; D.2.2 [Design Tools and Techniques]: User Interfaces General Terms: Human Factors, Languages, Design Additional Key Words and Phrases: JIT, internationalization, i18n, localization, L10n, translation ACM Reference Format: Luis A. Leiva and Vicent Alabau. 2015. Automatic internationalization for just in time localization of webbased user interfaces. ACM Trans. Comput.-Hum. Interact. 22, 3, Article 13 (May 2015), 32 pages.


DOI: http://dx.doi.org/10.1145/2701422

Dikaji oleh: Agung Triwicaksono Pamungkas – G64144003 

Kajian:

Pendahuluan

Bahasa adalah media interaksi antara manusia dengan lingkungannya, begitu pula dengan interaksi manusia terhadap komputer. Pada era modern dan globalisasi ini, internet menjadi bagian terpenting yang tidak bisa ditinggalkan. Manusia sudah lama mengenal internet, baik digunakan sebagai kebutuhan pekerjaan atau bahkan hanya sekedar hiburan di waktu luang. Kebutuhan akan internet sepertinya sudah menjadi bagian kebutuhan sekunder atau bahkan primer bagi sebagian orang. Internet dapat memberikan informasi bagi penggunanya secara global di seluruh dunia tanpa ada batasan, hal inilah yang mendasari pentingnya sebuah bahasa internasional yang dapat menghubungkan interaksi antara menusia di seluruh dunia. Dengan latar belakang tersebut,  LUIS A. LEIVA dan VICENT ALABAU dari Universitat Polit` ecnica de Val` encia memiliki gagasan terhadap kemajuan teknologi agar dapat memanjakan dan mempermudah pengguna dalam melakukan aktivitas di internet melalui web browser-nya masing-masing dengan membuat user interface (UI) yang dapat secara otomatis menerjemahakan bahasa yang digunakan sesuai dengan regional negara tersebut pada sebuah web browser. Automatic Internationalization for Just In Time Localizationof Web-Based User Interfaces memiliki prinsip hampir persis seperti pada Just In Time (JIT) yaitu sebuah prinsip yang mengharapkan ide dengan memiliki materi yang benar, waktu yang tepat, tempat yang sesuai dan kebutuhan besar yang sesuai. LUIS A. LEIVA dan VICENT ALABAU menerapkan metode ini dengan maksud untuk meminimalisasi aset (SDM, tenaga, waktu dan keuangan) hanya terhadap lokasi yang dibutuhkan dan kapan lokasi tersebut dibutuhkan, konsep tersebut diberikan nama “JIT Localization” (JITL).

Konsep JITL 

Pada konsep JITL adalah meringkas konsep tradisonal menjadi konsep yang lebih simpel dan minimalis, dapat dilihat pada Gambar 1.


Gambar 1. Pada alur kerja saat ini, proses penerjemahan bahasa dilakukan oleh perusahaan itu sendiri. Dengan JITL, dilakuakan secara otomatis oleh UI.
JITL melakukan pendekatan berdasarkan filosofi JIT, dan dengan demikian bertujuan untuk melokalisir apa yang dibutuhkan, ketika dibutuhkan, serta untuk menghemat waktu, biaya, dan tenaga pengguna. JITL ingin menyatukan pengembang, penerjemah, dan pengguna akhir dengan tujuan terintegrasi antara semua pihak dalam proses lokalisasi secara keseluruhan sehingga akan semakain mudah dan simpel dalam penerapannya.

Deskripsi Sistem 

JITL adalah pendekatan baru dalam UI berbasis web. Hal ini memungkinkan pengguna secara leluasa untuk menerjemahkan dan memodifikasi teks pada halaman guna pengoptimalan bahasa dalam suatu lokasi. Penulis percaya bahwa dengan memahami prinsip penggunaan JITL akan berguna kelak bagi peneliti dalam pembuatan fungsi/alat yang sama. JITL melakukan pengindeksan pada elemen UI dengan penggunaan Document Objek Model (DOM). Dalam perangkat lunak berbasis web, DOM dapat dilihat dengan menggunakan ekspresi XPath, yang merupakan urutan node dan indeks awal hingga indeks akhir. Oleh karena itu, penggunaan XPath sendiri harus cukup untuk menunjukkan bahwa elemen DOM dapat dilakukan secara leluasa. Pada proses internasionalisasi dilakukan secara keseluruhan yaitu per-domain (bukan per-halaman).

Gambar 2. JITL mengubah arah teks dan tata letak UI sesuai dengan bahasa target pengguna sesuai dengan lokasi

Pada sistem ini dilakukan pendekatan berorientasi desktop yang menggunakan Integrated Development Environment (IDE) atau kerangka spesifik yang diperlukan agar dapat bekerja, contohnya adalah seperti pada Eclipse plug-in yang mengambil kode sumber aplikasi Java dengan secara otomatis untuk menghasilkan daftar kebutuhannya. Pada Gambar 3 adalah implementasi sistem pada sebuah web browser dengan penerapan JITL yang sudah dibangun.

Gambar 3. Pada (a) merupakan sebuah bookmark JITL dan pada (b) adalah sebuah ekstensi browser JITL dengan penerapan kode JavaScript ke DOM sehingga library yang dibutuhkan akan dimuat.

Penulis : Unknown ~ Sebuah blog yang menyediakan berbagai macam informasi

Artikel Automatic Internationalization for Just In Time Localization of Web-Based User Interfaces ini dipublish oleh Unknown pada hari Sabtu, 20 Juni 2015. Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar.sudah ada 15 komentar: di postingan Automatic Internationalization for Just In Time Localization of Web-Based User Interfaces
 

15 comments:

  1. Nice post bro, kajiannya ringkas dan jelas.. jadi JITL secara langsung men-translate bahasa ketika kita baru mengunjungi suatu web yaa.. wah ini pasti sangat membantu, karena kita tidak harus men-translate lebih dulu untuk membaca isi web.

    BalasHapus
  2. keren,, ringkas dan dilengkapi gambar, bisa lebih membayangkan bagi orang yang masih awam :)

    BalasHapus

  3. JITL sangat berguna untuk menerjemahkan dan memodifikasi teks pada halaman guna pengoptimalan bahasa dalam suatu lokasi. Sangat bagus nih apabila diterapkan di Indonesia yang memiliki ragam bahasa

    BalasHapus
  4. dan apabila teknologi ini sudah diterapkan, maka berbahagialah untuk kita para penikmatnya haha

    BalasHapus
  5. Dengan adanya pendekatan baru ini memungkinkan pengguna bisa secara leluasa untuk menerjemahkan dan memodifikasi teks pada halaman. Wuaaa Sugoi!

    BalasHapus
  6. wah topik kajian yang sangat berguna bagi masyarakat luas yang membuat pekerjaan menjadi lebih mudah

    BalasHapus
  7. teknologi yang sangat bagus agar semua lapisan masyarakat akan dengan mudah menggunakan internet karena sudah ada aturan bahasa. maka sangat mudah bagi seseorang yang hanya bisa menggunakan satu bahasa saja.

    BalasHapus
  8. Kajiannya menarik dan bahasa yang digunakan juga mudah dimengerti oleh pembaca. Sukses terus

    BalasHapus
  9. Ekstensi seperti ini memang perlu sekali di dalam aplikasi web karena web bisa diakses di semua penjuru dunia.

    BalasHapus
  10. JITL memungkinkan pengguna secara leluasa untuk menerjemahkan dan memodifikasi teks pada halaman guna pengoptimalan bahasa dalam suatu lokasi, ini merupak konsep IMK yang sangat bermanfaat, saya rasa teknologi ini akan sangat berguna untuk semua kalangan :)

    BalasHapus
  11. Teknologi yang sangat bagus dan tepat sasaran karena bahasa adalah sarana utama manusia untuk berkomunikasi satu sama lainnya

    BalasHapus
  12. Tulisan yang sangat bagus, dapat menambah ilmu bagi orang-orang yang awam seperti saya

    BalasHapus
  13. Wah nice post!! Ini sangat diperlukan sekali, karena dengan adanya pendekatan baru ini, dapat memungkinkan user untuk leluasa menerjemahkan dan memodifikasi teks pada halaman web.

    BalasHapus
  14. Kajiannya bagus, isinya dapet. Teknologi ini pasti sangat membantu apalagi bagi orang yang sering mengunjungi web berbahasa asing.

    BalasHapus
  15. topik yang menarik karena memudahkan user untuk leluasa mengedit/memodifikasi teks pada halaman web.

    BalasHapus